Kamis, 07 April 2011

Kedelai Tidak Picu Kanker Payudara

Jakarta - Walau rasanya tidak begitu lezat, makanan atau minuman yang mengandung kedelai ternyata memiliki manfaat luar biasa. Menurut sebuah penelitian, mengonsumsi makanan yang mengandung kedelai, bisa mengurangi risiko kambuhnya kanker di antara mantan penderita kanker payudara.

Seperti yang dikutip dari Times of India, para ilmuwan meneliti hubungan antara makanan yang terbuat dari kedelai dengan kanker payudara, menggunakan data dari lembaga multi-studi kolaboratif, the After Breast Cancer Pooling Project.



"Sebelumnya ada kekhawatiran keamanan mengenai pengaruh penganan kedelai terhadap wanita dengan kanker payudara. Kedelai mengandung kadar isoflavon yang tinggi, ada kekhawatiran tersendiri bahwa isoflavon tersebut mungkin dapat meningkatkan risiko kambuhnya kanker pada pasien yang menderita kanker payudara," ujar Xiao Ou Shu, profesor kedokteran di Vanderbilt Epidemologi Center.

Namun ternyata hal tersebut ditampik oleh penelitian terbaru yang melibatkan 18.312 wanita antara usia 20-83 tahun. Semua wanita peserta penelitian tersebut menderita kanker payudara invasif primer.

Hasil penelitian tersebut mengungkapkan bahwa mereka yang selamat dari kaker adalah mereka yang mengonsumsi isoflavon kedelai paling tinggi (lebih dari 23 mg tiap hari) dibandingkan dengan mereka yang sedikit mengonsumsinya (0,48 mg per hari atau lebih rendah).

"Hasil penelitian kami menunjukkan bahwa memasukkan makanan atau minuman yang terbuat dari kedelai merupakan makanan yang sehat bahkan jika mereka telah menderita kanker payudara," ujar Shu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar